Sabtu, 22 November 2014

5 Jenis Mata Uang Dengan Sejarah Yang Paling Unik dan Aneh di Dunia

5 Jenis Mata Uang Dengan Sejarah Yang Paling Unik dan Aneh di Dunia
Paling Woow — Ternyata sejarah mata uang di zaman lalu memiliki cerita yang sangat unik. Ada kisah tersendiri ketika mata uang ini diterbitkan baik dari bentuk, desain dan jenisnya.
Ada mata uang yang terbuat dari kulit tupai hingga yang berbentuk voucher. Bahkan ada mata uang yang telah terbit pun direvisi modelnya lantaran ada kudeta di negara tersebut. Seperti apa kisahnya, yuk simak berikut ini. 

1. Mata Uang Amerika
Mata Uang Amerika
Mata Uang Amerika © mforum2.cari.com.my
Amerika, negeri yang menjanjikan membuat semua orang datang ke sana untuk mengadu nasib. Agar mudah dalam bertransaksi, maka pemerintahan Amerika pada masa lampau pun mengeluarkan mata uang.

Namun mereka siap menghadapi para pemalsu yang ingin mengeruk keuntungan. Untuk mengatasi ini, pemerintah Amerika pun mengeluarkan ancaman dengan tulisan Hukuman Mati Untuk Pemalsu. Ancaman ini efektif dan banyak ditiru oleh negara lain, salah satunya negara kita Indonesia. 

2. Mata Uang Jerman
Mata Uang Jerman
Mata Uang Jerman © www.metronews.ru
Kekalahan Jerman di perang dunia pertama membuat negara ini kena embargo.Semua infrastruktur kala itu lumpuh akibat perang sehingga terjadi krisis besar di sana.

Untuk memulihkan finansial, Jerman pun membuat mata uang darurat yang terbuat dari aluminium foil. kain sutra, kartu remi hingga dari lembaran kayu. Mata uang aneh ini dicari para kolektor yang berani membayar mahal.

3. Mata Uang Zaire
Mata Uang Zaire
Mata Uang Zaire © onthespot7langka.blogspot.com
Gambar di mata uang ini terpaksa dilubangi akibat kudeta yang dilakukan oleh rakyat. Kudeta itu dianggap terlalu sibuk dalam mendesain uang dan tidak mengurusi rakyatnya.

Kejadian ini terjadi pada pemerintahan Joseph Mobutu pada tahun 1997. Akibat kudeta tersebut Zaire kini berubah nama menjadi Republic Demokratik Congo. 

4. Mata Uang Rusia
Mata Uang Rusia
Mata Uang Rusia © www.metronews.ru
Jauh sebelum memakai mata uang sekarang, Tupai di Rusia pada abad silam sempat dijadikan mata uang yang sah. Mereka menggunakan kulit tupai ini untuk melakukan transaksi pembelian.

Tapi tak hanya kulitnya saja, kuku, hidung dan kuping juga memiliki nilai tersendiri sebagai mata uang receh. Wah sepertinya yang memiliki banyak tupai saat itu menjadi orang kaya di sana.

5. Mata Uang Vietnam
Mata Uang Vietnam
Mata Uang Vietnam © unik247.blogspot.com
Mata uang berkonsep voucher juga dijadikan di negara Vietnam pada tahun 70-an. Potongan voucher ini digunakan untuk membeli pakaian dan perlengkapan sehari-hari

Untuk memakainya, pemilik voucher ini tinggal memotong salah satu bagiannya dan bagian lainnya bisa untuk membeli yang lainnya. 

Jadi itulah penjelasan singkat mengenai lima jenis mata uang dengan sejarah yang paling unik dan aneh di dunia. Semoga artikel ini dapat menambah wawasan anda.

Read more: http://www.palingwoow.com/2013/11/5-jenis-mata-uang-dengan-sejarah-yang.html#ixzz3JsP1b8iz
Under Creative Commons License: Attribution
Follow us: @ayutingtingid on Twitter

0 komentar:

Posting Komentar