Paling Woow — Beraneka macam cerita hantu dan mistis memang sering terjadi di berbagai belahan dunia. Banyak tempat yang dapat membuat kita bergidik, sebab dipercaya para hantu menghuni di situ. Beberapa wilayah mistis ini menyimpan sejuta misteri dan latar belakang peristiwa mengerikan. Sebagian penduduk dunia penasaran namun ada pula yang justru memilih untuk tidak menapaki tempat ini.
Sebagaimana dilansir oleh situs hellotravel.com, setidaknya ada 5 tempat paling menyeramkan sejagat dan dua di antaranya berada di Asia. Di mana saja lokasi yang dimaksud? Penasaran, tanpa harus panjang lebar berikut ini ulasannya.
1. Perkebunan Myrtles, Amerika Serikat
Perkebunan Myrtles di Negara Bagian Los Angeles, Amerika Serikat masuk dalam daftar tempat paling angker sejagat. Rumah di perkebunan itu dibangun pada 1796 oleh David Bradford, seorang jendral dari angkatan darat Amerika. Saking menakutkan, pernah ada penelitian dilakukan pelbagai pihak, dan rata-rata mereka menemukan puluhan peristiwa pembunuhan terjadi di situ.
Beberapa hantu justru dengan sengaja menampakkan diri pada peneliti. Mulai dari bekas anak kecil mati digantung, hantu dua bocah kerap bermain di teras rumah, hingga pemilik kedua rumah yakni pengacara bernama William Drew Winter. Dia ditembak mati oleh orang tidak dikenal di pijakan tangga ke-17. Bahkan hingga kini, hantu Winter suka menampakkan diri di tangga itu.
2. Villa Nabila, Malaysia
Hingga saat ini, Villa Nabila memang dikenal sebagai tempat paling angker di Johor Baru, Malaysia. Kisah-kisah menakutkan seputar villa itu menjadi misteri. Rumah kosong di kawasan itu sudah tak berpenghuni lebih dari 40 tahun. Cerita-cerita menakutkan lalu beredar di tengah masyarakat.
Salah satu kisah menyeramkan menyebutkan siapa pun orang yang pergi ke rumah itu harus dalam jumlah genap. Seandainya tidak, maka orang itu akan terus diikuti oleh makhluk halus. Buktinya kemarin 23 remaja dilaporkan menghilang di villa ini namun akhirnya mereka dapat ditemukan kembali.
3. Kota Bhangarh, India
Ini merupakan kota dengan sejarah penuh misteri, demikian kata yang tepat untuk menggambarkan kota Bhangarh yang terletak di kawasan Rajasthan, wilayah di Utara Jaipur. Kota yang berada di distrik Alwar, negara bagian Rajasthan ini juga populer dengan sebutan reruntuhan sejarah yang angker. Dari Survey Arkeologi India (ASI) terpasang papan di jalan gerbang utama, "Dilarang memasuki perbatasan Bhangarh sebelum matahari terbit dan sesudah matahari terbenam." Sebuah petunjuk semakin menambah seram.
Menurut legenda yang beredar, pernah terjadi pembunuhan massal di Bhangarh. Setelah pembantaian tersebut, tak pernah terjadi penambahan populasi di kota misteri ini. Konon setelah kejadian itu, kota yang didirikan pada 1630 ini dibiarkan begitu saja selama 10 tahun. Banyak wisatawan mengaku merinding dan perasaan tidak enak begitu menginjakkan kaki ke tempat ini.
4. Pantai Changi, Singapura
Changi merupakan wilayah paling menakutkan di Singapura terutama Pantai Changi. Di sini banyak arwah penduduk Cina yang dihukum mati pada saat pendudukan Jepang di Singapura. Menurut keterangan penduduk sekitar, mereka pernah melihat sosok tionghoa melayang, dan badan tanpa kepala berjalan di sepanjang pantai.
Tempat kedua Rumah di Pantai Lama Changi. Rumah tua ini masih disewakan sampai sekarang. Ada banyak kejadian misteri di rumah tersebut. Beberapa orang pernah merasa seperti ditampar oleh seseorang yang tak tidak nampak saat sedang mandi. Ada juga yang mendengar suara tangisan pilu wanita. Cerita lain mengisahkan, pintu rumah tua itu sering berderit seperti ada yang membuka-tutup tanpa henti, meskipun tidak ditemukan sosok apa pun di sana.?
5. Bukit Salib, Lithuania
Ini merupakan lokasi warisan sejarah kebanggaan negara Lithuania, Hill of Crosses atau Bukit Salib menjadi lokasi ziarah penganut Kristen. Tempat ini terletak 12 kilometer, sebelah utara kota Siauliai, Lithuania Utara. Sesuai namanya, bukit kecil ini penuh dengan pelbagai salib. Tidak ada tahu persis kapan salib-salib ini dan bagaimana mereka ada di sana. Dilansir saudah lebih dari 50 ribu salib ada di sini.
Para penduduk percaya bukit ini tempat menaruh korban perang dunia I lantaran Uni Soviet pernah menjajah Lithuania. Sering terlihat sosok hantu di balik salib-salib itu dan ketika berjalan sendirian akan ada makhluk seperti mengikuti dari belakang.
Jadi itulah enam lokasi paling angker yang akan membuat anda bergidik ketika mengunjunginya. Apakah diantara kalian ada yang masih nekat untuk berkunjung kesana?
Read more: http://www.palingwoow.com/2013/11/5-lokasi-angker-yang-akan-membuat-anda.html#ixzz3JsCVkTCk
Under Creative Commons License: Attribution
Follow us: @ayutingtingid on Twitter
0 komentar:
Posting Komentar