Banyak
yang mengatakan cemburu merupakan 'bumbu' dalam hubungan asmara yang
membuat jalinan dengan kekasih bisa semakin dekat. Cemburu juga disebut
sebagai tanda cinta karena tidak ingin kehilangan pujaan hati.
Meski perasaan cemburu merupakan hal yang wajar, namun para wanita perlu menempatkan kecemburuan dengan tepat. Ketika sebuah kecemburan beralih ke arah posesif, maka sikap tersebut bukan lagi sebagai tanda cinta.
Bukannya membuat semakin dekat dengan kekasih, namun sikap cemburu yang berlebihan bisa membuatnya kesal. Berikut ini bentuk kecemburan wanita yang tidak masuk akal, seperti dikutip dari berbagai sumber.
1. Kekasih Memberi 'Like' ke Wanita Lain
Di era teknologi saat ini, sosial media terkadang bisa menjadi penghacur hubungan. Namun Anda juga harus pandai menyikapinya. Ketika kekasih memberikan 'like' di foto Facebook atau Instagram wanita lain, lalu hal tersebut diributkan, itu tanda hidup Anda terlalu serius. Tanda 'Like' di dunia maya bukan berarti dia menyukai orang tersebut secara nyata. Bisa saja karena foto tersebut memiliki unsur artistik yang tinggi atau alasan lainnya yang sebenarnya tidak perlu dibesar-besarkan.
2. Mengecek Keberadaannya ke Teman-temannya
Ketika si dia sudah mengatakan akan pergi bersama teman-teman dan Anda tidak mempercayainya lalu secara diam-diam Anda menelepon temannya untuk mencari tahu kebenaran, itu berarti Anda tidak
percaya padanya. Jika Anda pernah melakukan ini, sebaiknya jangan pernah melakukannya lagi, jika tidak ingin menjadi bahan pergunjingan teman-temannya. Kekasih juga akan berpikir bahwa dia sama sekali tidak dipercaya.
3. Mencari Tahu Pergerakan Kekasih
Di era modern ini, smart phone yang Anda gunakan sudah cukup canggih yang bahkan bisa melacak keberadaan seseorang. Salah satunya aplikasi Find My iPhone yang bisa mengecek keberadaan ponsel kekasih dan tentu saja dirinya. Jika Anda terus-menerus mengecek keberadaan kekasih dengan aplikasi ini, maka Anda termasuk wanita pencemburu tahap kronis. Meski si dia tidak tahu bahwa tengah di 'ikuti', namun sikap tersebut tetaplah tidak sopan.
4. Memaksanya Menggunakan Atribut yang Menandakan Anda dan Dia Adalah Kekasih
Wanita yang super cemburuan ternyata benar-benar ada. Beberapa minggu lalu, media dihebohkan dengan cerita seorang wanita yang memaksa kekasihnya untuk memakai kaus yang dihiasi tulisan. 'I love my girlfriend Abbie'. Ada kalimat lain yang juga menghiasi kaos tersebut yaitu: 'I hate all the girls in Ibiza, so please stay away from me.' Tak hanya itu, foto-foto kemesraan Abbie dan Leon juga dicetak di kaos tersebut.
Wanita tersebut langsung menjadi buah bibir karena dengan tega melakukan hal tersebut pada kekasihnya. Jangan sampai kisah Abbie tersebut berulang.
5. Sulit Memberikan Izin untuk Kekasih
Tahap cemburu yang tidak masuk akal dan tidak sehat adalah posesif. Ketika kecemburuan membuat Anda jadi banyak melarang kekasih berpergian, maka si dia akan tertekan. Mungkin pada awalnya dia menerima sikap Anda, namun suatu hari kemarahannya akan memuncak dan keadaan bisa menjadi gawat. Untuk itu, biarkan kekasih bersosialisasi dengan teman-temannya. Jika perasaan insecure terlalu besar, minta si dia untuk mengenalkan Anda pada teman-temannya agar tumbuh kepercayaan.
SUMBER: http://bit.ly/1sxJ52T
Meski perasaan cemburu merupakan hal yang wajar, namun para wanita perlu menempatkan kecemburuan dengan tepat. Ketika sebuah kecemburan beralih ke arah posesif, maka sikap tersebut bukan lagi sebagai tanda cinta.
Bukannya membuat semakin dekat dengan kekasih, namun sikap cemburu yang berlebihan bisa membuatnya kesal. Berikut ini bentuk kecemburan wanita yang tidak masuk akal, seperti dikutip dari berbagai sumber.
1. Kekasih Memberi 'Like' ke Wanita Lain
Di era teknologi saat ini, sosial media terkadang bisa menjadi penghacur hubungan. Namun Anda juga harus pandai menyikapinya. Ketika kekasih memberikan 'like' di foto Facebook atau Instagram wanita lain, lalu hal tersebut diributkan, itu tanda hidup Anda terlalu serius. Tanda 'Like' di dunia maya bukan berarti dia menyukai orang tersebut secara nyata. Bisa saja karena foto tersebut memiliki unsur artistik yang tinggi atau alasan lainnya yang sebenarnya tidak perlu dibesar-besarkan.
2. Mengecek Keberadaannya ke Teman-temannya
Ketika si dia sudah mengatakan akan pergi bersama teman-teman dan Anda tidak mempercayainya lalu secara diam-diam Anda menelepon temannya untuk mencari tahu kebenaran, itu berarti Anda tidak
percaya padanya. Jika Anda pernah melakukan ini, sebaiknya jangan pernah melakukannya lagi, jika tidak ingin menjadi bahan pergunjingan teman-temannya. Kekasih juga akan berpikir bahwa dia sama sekali tidak dipercaya.
3. Mencari Tahu Pergerakan Kekasih
Di era modern ini, smart phone yang Anda gunakan sudah cukup canggih yang bahkan bisa melacak keberadaan seseorang. Salah satunya aplikasi Find My iPhone yang bisa mengecek keberadaan ponsel kekasih dan tentu saja dirinya. Jika Anda terus-menerus mengecek keberadaan kekasih dengan aplikasi ini, maka Anda termasuk wanita pencemburu tahap kronis. Meski si dia tidak tahu bahwa tengah di 'ikuti', namun sikap tersebut tetaplah tidak sopan.
4. Memaksanya Menggunakan Atribut yang Menandakan Anda dan Dia Adalah Kekasih
Wanita yang super cemburuan ternyata benar-benar ada. Beberapa minggu lalu, media dihebohkan dengan cerita seorang wanita yang memaksa kekasihnya untuk memakai kaus yang dihiasi tulisan. 'I love my girlfriend Abbie'. Ada kalimat lain yang juga menghiasi kaos tersebut yaitu: 'I hate all the girls in Ibiza, so please stay away from me.' Tak hanya itu, foto-foto kemesraan Abbie dan Leon juga dicetak di kaos tersebut.
Wanita tersebut langsung menjadi buah bibir karena dengan tega melakukan hal tersebut pada kekasihnya. Jangan sampai kisah Abbie tersebut berulang.
5. Sulit Memberikan Izin untuk Kekasih
Tahap cemburu yang tidak masuk akal dan tidak sehat adalah posesif. Ketika kecemburuan membuat Anda jadi banyak melarang kekasih berpergian, maka si dia akan tertekan. Mungkin pada awalnya dia menerima sikap Anda, namun suatu hari kemarahannya akan memuncak dan keadaan bisa menjadi gawat. Untuk itu, biarkan kekasih bersosialisasi dengan teman-temannya. Jika perasaan insecure terlalu besar, minta si dia untuk mengenalkan Anda pada teman-temannya agar tumbuh kepercayaan.
SUMBER: http://bit.ly/1sxJ52T
0 komentar:
Posting Komentar